Buku Elektronik / E-book
Materi dan Perubahannya
Dalam modul ini anda akan mempelajari pengelompokan sifat materi ke dalam sifat fisis dan sifat kimia. Pengelompokan ini penting untuk membedakan materi yang satu dengan materi yang lain. Setelah itu akan dibahas perubahan materi, yaitu perubahan fisika dan perubahan kimia.
Perubahan fisika tidak menimbulkan zat baru sedangkan perubahan kimia menimbulkan zat baru. Perubahan kimia tidak lain adalah reaksi kimia. Untuk memahami terjadinya reaksi kimia, akan
dibahas ciri-ciri terjadinya reaksi kimia.
Semua benda yang ada di sekitar kita adalah materi. Untuk mempermudah mengklasifikasi materi, maka materi digolongkan menjadi zat tunggal dan campuran. Pada bagian akhir modul ini akan dibahas cara
memisahkan suatu campuran untuk mendapatkan zat tunggal penyusunnya.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain